Senin, 05 Desember 2011

Menahan Emosi

Selamat sore sahabat,

Di sore senin ini, saya mencoba membagi pengalaman tentang baiknya menahan emosi. Terkadang ada kondisi dimana kita tidak melakukan kesalahan namun ada orang yang menyalahkan, atau kondisi dimana sebenarnya kita tidak bertanggung jawab atas kesalahan itu namun orang tetap menyalahkan kita.

Pasti disaat itu kita ingin marah, balik menyalahkan, bersifat defensif atau bahkan ingin balik menyalahkan dia. Namun yang istimewa adalah orang yang mampu menetralisir emosinya bahkan ia sendiri malah meminta maaf kepada orang yang menyalahkannya (walau sebenarnya dia tidak salah)

Itulah manajemen emosi, dimana sebenarnya kita punya kesempatan untuk marah, balik menyalahkan, namun bersabar ternyata yang ia keluarkan. Orang semacam ini adalah tipe orang yang rendah hati (bukan rendah diri lho). Tapi ada pula kondisi dimana kita harus mempertahankan apa yang kita yakini benar. Contoh saat kita dituduh korupsi, berzina dan lain-lain, saat itu kita tidak boleh hanya diam. karena itu adalah tindak kezoliman.

Mungkin ini adalah tulisan saya di sore ini, moga ada manfaatnya.


Senin mulia : www.tekanini.com/sahurinur

Tidak ada komentar:

Posting Komentar